Maaf untuk kesalahan yang pernah tercipta
Maaf untuk ke-egoisan yang sering ada
Mencintaimu adalah salah satu hal terindah dalam hidup ku. Pertemuan yang benar benar tidak kusangka semesta akan mengijinkan.
Namun sekarang, kita kembali ke jalan masing-masing. dari sekian hati yang pernah singgah, jujur dirimu lah yang paling susah untuk ku lupa, bahkan sampai detik ini. Walaupun tak banyak kenangan yang kita cipta.
Mulai hari ini aku akan berhenti mengikuti mu pada semua platform sosial media, menghapus semua jejak yang akan mengingatkan ku akan diri mu. Bukan berarti ada masalah di antara kita, bukan berarti aku kekanakan dan tidak menjadi dewasa. Memang, kita pernah tidak baik-baik saja, tapi kita juga pernah baik baik saja. Namun terkadang, berhenti adalah pilihan yang bijak agar hati ini benar-benar sepenuh hati melepaskan. Berhenti nya langkah ini di belakang mu semata-mata hanya untuk membuat ku belajar untuk tidak lagi mengharapkan dan segera berjalan ke arah depan, ke hati yang baru.
Terimakasih untuk kisah sebentar yang menyenangkan.
Selamat menjalani kehidupan, dan bantu aku untuk melupakan.
4 Februari 2019
Maaf untuk ke-egoisan yang sering ada
Mencintaimu adalah salah satu hal terindah dalam hidup ku. Pertemuan yang benar benar tidak kusangka semesta akan mengijinkan.
Namun sekarang, kita kembali ke jalan masing-masing. dari sekian hati yang pernah singgah, jujur dirimu lah yang paling susah untuk ku lupa, bahkan sampai detik ini. Walaupun tak banyak kenangan yang kita cipta.
Mulai hari ini aku akan berhenti mengikuti mu pada semua platform sosial media, menghapus semua jejak yang akan mengingatkan ku akan diri mu. Bukan berarti ada masalah di antara kita, bukan berarti aku kekanakan dan tidak menjadi dewasa. Memang, kita pernah tidak baik-baik saja, tapi kita juga pernah baik baik saja. Namun terkadang, berhenti adalah pilihan yang bijak agar hati ini benar-benar sepenuh hati melepaskan. Berhenti nya langkah ini di belakang mu semata-mata hanya untuk membuat ku belajar untuk tidak lagi mengharapkan dan segera berjalan ke arah depan, ke hati yang baru.
Terimakasih untuk kisah sebentar yang menyenangkan.
Selamat menjalani kehidupan, dan bantu aku untuk melupakan.
4 Februari 2019
Komentar
Posting Komentar